Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Resep Cara Memasak Coto Makassar spesial asli Nusantara yang Enak

Berikut ini cara membuat resep coto makassar spesial dengan bumbu coto makassar asli resep coto makassar Nusantara, dan tips resep coto makassar daeng tata,NCC yang enak. 

Bahan untuk membuat coto makassar simple dan enak yaitu
1. 1 kg jeroan sapi yang terdiri dari babat, usus, jantung, paru, hati dan limpa.
2. 1/4 kg daging sapi sandung samur
3. 2 batang serai yang di memarkan
4. 5 cm lengkuas yang di memarkan
5. 3 batang seledri, iris halus (kecil-kecil)
6. 2 batang daun bawang, iris halus
7. Air untuk merebus

Bumbu yang dihaluskan untuk membuat coto makassar yang enak dan praktis:
* 1 setengah sendok makan ketumbar yang disangrai.
* 1/4 sendok teh jintan, sangrai
* 1/2 sendok makan merica bulat, sangrai
* 50 gr kacang tanah, sangrai dan buang kulit arinya
* 1-2 sendok makan tauco
* 6 buah cabai rawit
* Garam dan Petsin secukupnya

Resep Cara membuat coto makassar lengkap dengan tahap-tahapnya yaitu
1. Rebuslah jeroan, daging, serai, dan lengkuas dengan air sampai matang dan lunak.
2. Ukurlah kaldu rebusan tersebut sebanyak 1 seperempat liter, lalu sisihkan.
3. Potong-potonglah jeroan dan daging sapi.
4. Tumislah bumbu halus dengan 3 sendok makan minyak goreng sampai harum.
5. Masukkan tumisan bumbu ke dalam kaldu rebusan yang sudah di sisihkan.
6. Rebus kaldu sekali lagi samapi terasa mantab.
7. Angkatlah kaldu, beri garam dan penyedap rasa secukupnya lalu hidangkan dengan cara:

Letakkan potongan jeroan dan daging ke dalam piring atau mangkok, beri taburan bawang goreng, daun bawang, dan daun seledri. Beri kecap manis, dan jeruk nipis. Coto makasar unik, lengkap, praktis dan enak siap untuk dihidangkan dengan nasi ataupun ketupat.
Selamat mencoba:)

Posting Komentar untuk "Resep Cara Memasak Coto Makassar spesial asli Nusantara yang Enak"