Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Aneka Menu Masakan Khas Dayak Kalimantan Tengah

Berikut ini menu masakan praktek Muatan Lokal yang dilakukan peserta didik kelas 6 pada SDN Garung-2, Kec.Jabiren Raya
Kab.Pulang Pisau, Kalimantan Tengah yang terdiri dari tiga kelompok.

Guru membebaskan peserta didik untuk memilih sayuran lokal dan ikan lokal (alami) yang ada di sekitarnya dengan memberikan banyak pilihan. Sehingga peserta didik mampu berpikir dan berkreasi. Peserta didik merasa tidak terbebani dengan tugas yang telah diberikan oleh guru tetapi mendapatkan bimbingan sehingga bebas tetapi terarah.

Selain sayur alami, sayuran lokal juga murah meriah sehingga tanpa mengeluarkan uang sehingga hemat biaya, kecuali untuk ikan lokal yang agak sulit mendapatkannya tetapi masih ada di jual.
Tujuan utama dalam kegiatan ini adalah :

1. Memperkenalkan peserta didik pada lingkungan sekitarnya terutama keanekaragaman flora dan fauna daerahnya.
2. Peserta didik dapat mengetahui apa saja flora dan fauna daerahnya.
3. Memberi arahan kepada peserta didik agar mencintai masakan khas daerahnya yang bersifat alami dan menyehatkan, serta agar memelihara dan melestarikan flora dan fauna.
4. Agar peserta didik mengetahui apa saja masakan tradisional daerahnya sehingga mereka bisa belajar sedini mungkin membuatnya.
5. Dalam praktek memasak muatan lokal menanamkan kepada peserta didik tentang kebersamaan, kerja sama, dan kemandirian.
6. Mengajarkan peserta didik bagaimana cara mengolah masakan khas daerahnya agar bisa dinikmati oleh semua kalangan.

Macam-macam menu makanan/masakan yang sudah dibuat oleh peserta didik yaitu juhu tepe dawen jawau (daun singkong tumbuk kuah santan), Juhu Ujau (Kuah Santan Rebung), Nenas Parut, juhu batang pisang/ares/juput batang pisang (sayur ares/batang pisang kuah santan) Kandas Kasarai (serai uleg), goreng ikan asin sepat, lele goreng, masak merah dan opor ayam kampung, juhu nangka (lodeh nangka), juhu tongkol pisang (jantung pisang kuah santan). Serta makanan penutup berupa kue kakicak, gagatas dan tanteluh karuang "bubur sum-sum".

Posting Komentar untuk "Aneka Menu Masakan Khas Dayak Kalimantan Tengah"